- Episode Sevelumnya : Sinopsis Pardes ANTV Episode 57 - Senin 19 Maret 2018
Sinopsis Pardes ANTV Episode 58 - Selasa 20 Maret 2018 tayang pukul 17.00 WIB
Naina menunjukkan video tanpa edit kepada polisi dan Reehan. Polisi akhirnya membebaskan Reehan. Perawat itu mengataka bahwa ada seseorang yang membayarnya untuk menjebak Reehan.
Naina mengatakan pada Reehan bahwa orang yang membayar perawat itu adalah Harjeet. Reehan dan Naina kembali ke rumah. Reehan mengkonfrontasi Harjeet karena menjebak dirinya tetapi Harjeet menyangkal. Sudha dan Harjeet menjalankan rencana barunya pada Naina.
Reehan berterima kasih pada Naina dan mencoba mendekati Naina tetapi Naina mengatakan bahwa ia tidak akan mendekati Reehan sampai Harjeet menerimanya sebagai menantunya. Harjeet kesal karena rencananya gagal lagi. harjeet mengkonfrontasi Sudha karena rencananya gagal, Harjeet juga menampar Sudha.
Naina menyarankan Reehan untuk mengadakan donasi demi membangun reputasinya. Reehan pun setuju dan kepercayaannya pada Naina semakin tinggi. Naina melihat berita tentang vaksin yang kadaluarsa yang diberikan kepada LSM oleh perusahaan Khurana. Harjeet meminta Reehan untuk menyalahkan orang lain. Ketika Reehan akan pergi ke polisi, Naina menghentikannya dan ia akan bertanggung jawab atas kejadian itu, ia akan menyerahkan diri ke polisi.
Reehan tidak membiarkan Naina untuk masuk penjara tetapi Naina merasa bertanggung jawab. Naina akan membawa bayinya bersamanya. Tai datang ke rumah Harjeet dan meminta sejumlah uang. Harjeet mengusirnya karena ia berpikir Tai adalah orang suruhan Armaan yang menukar obat untuk imunisasi.
Reehan menemui Naina di penjara dan ia mengatakan bahwa ia bisa membebaskan Naina. Namun Naina tidak mau keluar dari penjara sampai pelaku yang sebenarnya tertangkap. Harjeet terkejut ketika melihat Tai ada di ruang rapat.
Ketika Mangal datang, Harjeet meninggalkan ruang rapat. Harjeet menanyakan kepada Armaan tentang Mangal. Armaan mengatakan pada Harjeet bahwa ia tidak membayar siapa pun untuk menukar obat itu, ia melakukannya sendiri.
Nenek merekam bersembunyi sambil merekam Harjeet. Reehan melihat CCTV untuk menemukan siapa pelaku sebenarnya yang menukar obat-obatan itu. Reehan melihat seseorang menukar obat-obatan itu dalam rekaman CCTV. mangal datang menemui Harjeet lagi.
harjeet mengarahkan pistolnya ke Mangal. Harjeet mengatakan bahwa Mangal seorang penipu dan ingin memerasnya. Harjeet mengatakan bahwa Armaan yang telah menukar obat-obatannya. Reehan kaget mendengar ini.
Armaan terkejut melihat Reehan. Reehan memukulnya karena telah mengkhianatinya lagi. Harjeet memintanya untuk menghentikannya. Reehan mengancam akan melenyapkan Armaan. Harjeet dengan marah menampar Reehan.
Harjeet mengatakan pada Reehan bahwa hanya Armaanlah anak kandungnya, sedangkan Reehan hanya anak tiri. Sudha mengangkat telfon Naina dan ia terkejut ketika mengetahui bahwa itu adalah telfon dari Raghav yang mengatakan bahwa ia masih hidup.
Reehan membawa Armaan ke kantor polisi dan Armaan mengatakan bahwa semua itu adalah rencana Harjeet. Sudah dan Shaurya mencoba mencari keberadaan Raghav dari nomor yang menelfonnya tadi. Reehan mengusir Harjeet dari rumahnya.
Reehan merasa sedih karena ia telah kehilangan orang yang ia sayangi dan ia pun memeluk Naina. Naina dan nenek senang melihat penderitaan Reehan. Ira datang ke rumah Khurana dan mengatakan bahwa ia sudah menikah dengan Armaan, oleh karena itu ia akan tinggal di rumah Khurana.
Sinopsis Pardes ANTV Episode 59 - Rabu 21 Maret 2018 tayang pukul 17.00 WIB
Reehan merasa sedih karena ia telah kehilangan orang yang ia sayangi dan ia pun memeluk Naina. Naina dan nenek senang melihat penderitaan Reehan. Ira datang ke rumah Khurana dan mengatakan bahwa ia sudah menikah dengan Armaan, oleh karena itu ia akan tinggal di rumah Khurana.
Reehan meminta Ira untuk tinggal bersama dengan Harjeet tetapi Naina mengizinkan Ira untuk tinggal di rumah Khurana. Sudha dan Pam terus mencari keberadaan Raghav untuk menyerang Naina. Ira mengatakan pada Naina bahwa ia datang ke rumah itu untuk membuat hidup Naina susah.
Naina menakuti Ira ketika Ira meminta perhiasan. Ira ketakutan dan berjanji akan meninggalkan rumah itu. harjeet membujuk Ira untuk kembali ke rumah Khurana.
Naina berhasil menemukan ponselnya. Ira datang kembali bersama Pam dan Sudha, Ira takut melihat Naina. Ira juga menolak ketika Naina memberinya perhiasan. Sudha dan Pam berusaha mengambil ponsel Naina untuk menemukan jejak Raghav.
Reehan memberikan Naina gelang sebagai rasa terima kasihnya pada Naina. Naina dan nenek berencana untuk bergabung dengan perusahaan Raghav.
Reehan pun menyetujuinya. Reehan meminta Naina menandatangani surat kuasa, Reehan memberikan wewenang pada Naina untuk semua keputusan yang menyangkut asetnya. Naina pun menandatanganinya. Pam dan Sudha bertemu Mangal ketika mereka berusaha menemukan Raghav, dan Mangal pun mengusir mereka untuk pergi.
Reehan merayakan jabatan baru Naina. Nenek mengatakan pada Ira bahwa Reehan menyerahkan kuasanya pada Naina. Ira pun menyampaikan pada semua orang.
Harjeet sangat terkejut mendengarnya. Sudah mendapat telfon dari Raghav dan meminta Sudha untuk menyelamatkannya. Harjeet pun akhirnya mengetahui rahasia Pam dan Sudha bahwa Raghav masih hidup.
Harjeet datang dan menghina Naina. Ia meminta bagiannya dari Reehan. Reehan mengusir Harjeet karena menghina Naina.
Sinopsis Pardes ANTV Episode 60 TERAKHIR - Kamis 22 Maret 2018 tayang pukul 17.00 WIB
Harjeet datang dan menghina Naina. Ia meminta bagiannya dari Reehan. Reehan mengusir Harjeet karena menghina Naina. Nenek dan Naina membicarakan rencananya untuk menjatuhkan Reehan dan Ira mendengarnya. Ira memberitahukan hal itu pada Pam dan Sudha.
Nenek terkejut mendengar Ira mengatakan bahwa Raghav masih hidup. Nenek segera menelfon Naina dan mengabarkan hal itu. naina meminta Pam memberitahunya dimana keberadaan Raghav karena ia akan mencarinya.
Naina meminta bantuan Mangal untuk menemukan Raghav. Naina menelfon penculik Raghav dan penculik itu menantang Naina untuk menemukan mereka. Ternyata semua itu adalah ulah Reehan. Reehan membuat rencana yang mengatakan bahwa Raghav masih hidup dan rencana Naina untuk menjatuhkan Reehan terlanjur terbongkar didepan Reehan.
Naina juga membongkar kejahatan Harjeet didepan Reehan tetapi Reehan tidak percaya. Naina mengatakan bahwa roh Ahana yang masuk ke dalam dirinya juga hanya kebohongan. Reehan sangat marah dan Naina pun mengusir Reehan karena semua kekayaan Reehan sekarang adalah miliknya.
Reehan duduk dan minum. Dia mengingat Naina. Kemudian ia tertidur di mobil. Naina mengkhawatirkan Reehan dan ia membawa Reehan pulang. naina melakukan semua itu demi Ahaan. Pagi harinya, reporter menanyakan padanya mengapa istrinya mengusirnya ke jalan.
Reehan pun memarahi reporter itu. reehan meminta bantuan pengacaranya untuk membatalkan surat kuasa Naina atas seluruh hartanya. Kemudian Reehan datang ke rumah Naina dalam kondisi mabuk. Reehan ingin mengambil anaknya. Semua berusaha mencegahnya. Kemudian Reehan menuangkan alkohol pada dirinya dan menyalakan api.
Reehan mengancam Naina dan meminta Naina untuk memberikan anaknya, karena jika tidak dia akan membakar dirinya. penjaga mencegah Reehan. nenek dan Naina berkemas untuk segera pergi jauh dari sana. Sudha menelfon Harjeet mengabarkan hal itu.
harjeet datang dengan membawa pistol, ia mencoba melenyapkan Naina, Reehan, Nenek dan Ahaan. Nenek menelfon polisi. Harjeet melepaskan tembakannya dan Reehan pun tertembak. Polisi datang dan menangkap Harjeet. Reehan menitipkan Ahaan pada Naina dan ia pun meninggal.
Sumber :
https://plus.google.com/+ANTVWowKeren/posts/YZALZLgBsB1
https://plus.google.com/+ANTVWowKeren/posts/UV2acy5wmh3
https://plus.google.com/+ANTVWowKeren/posts/huMFccVDJrC
Di tulis ulang di http://www.simpansinopsis.com/2018/03/sinopsis-pardes-antv-episode-58-59-dan-60.html
0 Comments: